Sharing Alumni Jurusan Kesling Tahun 2017

Sharing Alumni Jurusan Kesling Tahun 2017
Jurusan Kesehatan Lingkungan

Sharing Alumni Jurusan Kesling Tahun 2017

Pada Tanggal 10 Maret 2017 dilaksanakan acara “Alumni Sharing Tahun 2017” yang merupakan salah satu acara “Road to Dies Natalis Jurusan Kesehatan Lingkungan ke-39 Tahun 2018” bertempat di ruang Rapat Jurusan Kesehatan Lingkungan yang dihadiri oleh Alumni Prodi DIII & DIV Kesehatan Lingkungan khususnya wilayah Banyumas dan sekitarnya.

IMG_0900

Acara ini dimulai dengan sambutan Ketua Jurusan Kesehatan Lingkungan Bapak Asep Tata Gunawan, SKM, M.Kes kemudian di lanjut sesi presentasi Visi dan Misi Program Studi oleh Kaprodi DIII Kesehatan Lingkungan yaitu Bapak Suparmin, S.ST, M.Kes kemudian dilanjutkan pemaparan Visi Misi oleh Kaprodi DIV Kesehatan Lingkungan yaitu Bapak Hari Rudijanto IW, ST, M.Kes. Acara selanjutnya sesi diskusi dari alumni terhadap institusi kaitannya peningkatan mutu pendidikan di Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Semarang. Pada sesi diskusi tersebut berkembang ke arah pengabdian masyarakat apa saja yang dapat dilakukan dengan melibatkan alumni dan institusi pendidikan.

IMG_0884

Setelah diskusi, sesi selanjutnya dibagikan lembar survey pemahaman visi misi bagi para alumni Prodi DIII dan DIV Kesehatan Lingkungan oleh sub unit Penjaminan Mutu guna memperoleh feedback dari alumni mengenai pemahaman visi misi yang telah dipaparkan pada awal acara oleh para Kaprodi.

Kegiatan Alumni Sharing tersebut kemudian di akhiri dengan agenda langsung sharing kepada mahasiswa di Ruang Kelas terutama mahasiswa Tingkat III (yang akan lulus) mengenai Peran Tenaga Kesehatan Lingkungan di Dunia Kerja. Dalam acara tersebut mahasiswa langsung berinteraksi dan berdiskusi dengan para alumni mengenai tupoksi dan peran sanitarian di dunia kerja.

#PeranAlumniterhadapInstitusiPendidikan#MenataDiriMeraihPrestasi#Alumnisharing #DiesnatalisJKLke-39

 

Leave your thought here

Your email address will not be published. Required fields are marked *